Bagaimana cara membuat teks berwarna menggunakan photoshop? Mungkin itu adalah salah satu pertanyaan yang sering dijumpai oleh teman-teman semua. Caranya cukup mudah hanya dengan menggunakan gradient dan filter blur kita sudah bisa membuat teks berwarna dengan photoshop. Sebelum kita langsung kecara kerjannya disini kita harusmengetahui apa itu gradient dan filter blur. Gradient adalah tool yang digunakan untuk mengisi objek dengan gradiasi warna. Sedangkan Filter Blur adalah untuk menambah kedalaman foto atau Depth of Field sehingga menimbulkan efek fokus dan blur atau yang biasa disebut dengan bokeh.
Untuk membuah teks berwarna yang pertama harus kita lakukan adalah :
Buat lembar kerja baru dengan ukuran lembar kerja berukuran 612 pixel x 410 pixel. Buat teks dengan menggunakan Type Tool dengan menggunakan font Kalinga Regular. Tulis teks dengan menggunakan huruf kecil.
Disini masih menggunakan type too, klik dan seleksi teks satu persatu karakter rainbow lalu ubah warnanya dengan mengklik bagian color pada pallete Character sesuai dengan yang diinginkan.
Setelah membagi teks dalam beberapa warna sekarang kita akan membuat efeknya. Setelah itu gandakan layer dengan menekan ctrl + j pada keyboard.
Pilih layer asli yang pertama kali lalu pilih menu Filter > Blur > Motion Blur.
Dan pada window yang muncul setting seperti gambar dibawah.
Langkah selanjutnya kita akan membuat efek cahaya pada teks. Sambil menekan Ctrl klik pada layer hasil duplicate yang sebelumnya telah kita buat sehingga akan terbuat seleksi pada teks.
Lalu pilih Rectangular Marquee tool pada toolbox. Klik dan drag untuk menghilangkan sebagian seleksi pada teks.
Buat layer baru diatas semua layer yang telah terbuat dan ubah namanya menjadi “Gradinet”. Pilih gradient tool pada toolbox
Pada bagian option bar gradient pilih warna Foreground to Transparent dan Linear Gradient icon.
Sambil menekan Shift pada keyboard klik dan drag secara vertikal dari bawah keatas sehingga terbuat gradient putih seperti gambar berikut.
Dan hasilnya seperti ini.
Mudah bukan teman-teman. Selamat mencoba.
The post Cara Membuat Text Berwarna dengan Photoshop appeared first on Efek Photoshop.